Kemarin ikut kebaktian tengah minggu dengan topik 'Menjadi Manusia Terkini'. Pembicaranya Leonardo Sjamsuri. Ada 3 syarat yang dia kemukakan untuk menjadi manusia terkini. Salah satunya adalah BERANI BERUBAH.
Yang menarik, saat Pak Leonardo memulainya dengan bertanya pada audiens 'Berubah itu gampang atau susah?'. Beberapa audiens (termasuk saya) menjawab susah.
Ternyata, untuk berubah itu tergantung pada cara pandang kita terhadap perubahan tersebut. Kalau kita berpikir bahwa untuk berubah itu sulit, maka kita akan kesulitan dalam melakukan perubahan tersebut. Sebaliknya, kalau kita berpikir bahwa perubahan tersebut akan mudah, maka kita akan lebih optimis, sehingga setiap tantangan akan kita hadapi dengan penuh semangat.
Berubah atau mati!
0 comments:
Post a Comment